Pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN Sekolah 2018/2019

PDSS SPAN-PTKIN 2018 -- Panduan Pengisian PDSS SPAN-PTKIN Online, Pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN untuk Login Sekolah dan Siswa, Tata Cara Pengisian PDSS SPAN-PTKIN, Halaman Login Sekolah dan Siswa ke PDSS SPAN-PTKIN, Cara Pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN. 2020. 21.

Pada kesempatan ini admin akan memberikan informasi tentang Pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN 2018/2019. Informasi ini ditujukan untuk sekolah yang akan mendaftarkan siswanya di PDSS SPAN-PTKIN dan juga untuk siswa yang akan login ke PDSS SPAN-PTKIN. Mari simak informasi selengkapnya berikut ini.


PDSS atau Pangkalan Data Sekolah dan Siswa adalah pusat pengelolaan data sekolah dan siswa yang merupakan bagian dari proses pendaftaran seleksi masuk ke Perguruan Tinggi.

PDSS SPAN-PTKIN merupakan bagian dari proses pendaftaran SPAN-PTKIN yang dilakukan oleh sekolah untuk mendaftarkan siswa-siswi berprestasinya untuk mengikuti seleksi jalur SPAN-PTKIN.

Pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN ini merupakan pendaftaran tahap awal SPAN-PTKIN sebagai rekomendasi Kepala Sekolah atas siswa-siswinya untuk mengikuti SPAN-PTKIN.

Banyak sekali data-data yang harus diisi oleh pihak sekolah di PDSS SPAN-PTKIN, diantaranya yaitu NPSN, Akreditas Sekolah, SK. Kepala Sekolah, Profil Sekolah, Profil Kepala Sekolah, Biodata Siswa, Prestasi Siswa dan buktinya, Kuota Siswa, Nilai Siswa, KKM, dan lain sebagainya.

Data-data tersebut harus diisi dengan lengkap dan benar karena sangat berperan penting dalam proses pendaftaran dan proses seleksi jalur SPAN-PTKIN.

Perlu ketahui bahwa seleksi jalur SPAN-PTKIN ini didasarkan pada prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lain yang relevan, tanpa melalui ujian tertulis.

Dalam arti lain bahwa nilai-nilai siswa yang diisikan pada saat pengisian data di PDSS SPAN-PTKIN harus lengkap dan benar karena akan dijadikan dasar proses seleksi dan penentuan kelulusan siswa. Selain nilai-nilai siswa, data-data lainpun yang diisikan harus lengkap dan benar akan dijadikan bahan pertimbangan kelulusan.

Berikut ini admin diberikan panduan pengisian data di PDSS SPAN-PTKIN untuk Sekolah. Simak informasinya dengan baik.

A. Pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN Sekolah

Perhatikan Alur Pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN secara umum berikut ini :

Sekolah yang Belum memiliki NPSN
  • Harus mengirim surat permohonan dan SK. Kepala Sekolah melalui email ke alamat info@span-ptkin.ac.id
Sekolah yang Sudah memiliki NPSN
  • Mendaftarkan sekolah ke alamat span-ptkin.ac.id
  • Kemudian entry data Sekolah
  • Validasi pendaftaran melalui email
  • Login Sekolah
  • Entry data siswa calon peserta SPAN-PTKIN
  • Mendapatkan login siswa (ID pendaftaran dan password untuk masing-masing siswa)
  • Membagikan ID pendaftaran dan password kepada masing-masing siswa.

Untuk penjelasan lebih rinci mengenai proses pengisian data di PDSS SPAN-PTKIN oleh pihak Sekolah akan diberikan berikut ini.

Cara Mendaftarkan Sekolah di PDSS SPAN-PTKIN
  1. Operator Sekolah membuka alamat span-ptkin.ac.id
  2. Kemudian pilih menu "login" lalu pilih "login sekolah"
  3. Silahkan login menggunakan NPSN dan Password, serta isi kode captcha yang terlihat
  4. Setelah terisi kemudian klik "Daftarkan Sekolah". Bagi sekolah yang tidak mempunyai NPSN harap mengajukan permohonan melalui email info@span-ptkin.ac.id
  5. Input NPSN Sekolah lalu klik "Lanjut Pendaftaran"
  6. Upload akreditas Sekolah dengan mengisi nama NPSN, nama Sekolah, dan scan akreditas, kemudian klik "Lanjut Pendaftaran". Scan akreditas dengan format JPG dan ukuran file maksimal 2 MB.
  7. Upload S.K Kepala Sekolah dengan mengisi nama NPSN, nama Sekolah, dan scan S.K Kepala Sekolah, lalu klik "Lanjut Pendaftaran". Scan S.K Kepala Sekolah dengan format JPG dan ukuran file maksimal 2 MB.
  8. Input profil Sekolah dan Kepala Sekolah dengan mengisi data-data seperti yang tertera pada formlir isian. tanda * wajib diisi. Pastikan data diisi dengan benar karena password akan diberikan via email kepala sekolah / sekolah.
  9. Akhiri proses pendaftaran dengan klik tombol "Simpan Pendaftaran"
  10. Setelah proses pendaftaran berhasil, maka data sekolah akan segera divalidasi dan password akan dikirimkan ke alamat email Kepala Sekolah.  Apabila pendaftaran ditolak harap daftarkan Sekolah kembali
  11. Selanjutnya klik tombol "Back to Login" untuk login pendaftaran. Penjelasan lebih lanjut akan diberikan di bawah ini.
                    Catatan:
                    • Apabila ada perubahan data kepala sekolah / sekolah, maka akan di proses setelah proses registrasi selesai dengan mengajukan permohonan perubahan melalui email info@spanptkin.ac.id

                    Login Sekolah yang telah didaftarkan di PDSS SPAN-PTKIN
                    1. Ada 2 pilihan untuk login sekolah. Pertama, ketika anda sedang mendaftarkan sekolah, maka untuk login sekolah silahkan klik tombol "Back to Login". Kedua, login pendaftaran SPAN-PTKIN dengan cara mengakses alamat span-ptkin.ac.id , lalu pilih menu login dan pilih "login sekolah"
                    2. Selanjutnya isi NPSN dan Password, serta kode captcha yang terlihat lalu klik "login"
                    3. Isi borang jumlah siswa yang mendaftar SPAN PTKIN. Harap mengisi HANYA jurusan yang diisi oleh siswa XII dengan memberi tanda centang. Jumlah yang sudah dimasukkan tidak dapat diubah kembali setelah disimpan
                    4. Kemudian klik "simpan" jika telah yakin data tersebut benar.
                    5. Isi borang nilai KKM. Pengisian KKM dilakukan berdasarkan jurusan yang dimaksudkan. Pengisian KKM dilakukan per mata pelajaran yang di UN kan berdasarkan masing-masing jurusan dari kelas 10 semester 1 sampai kelas 12 semester 1. Pengisian juga disesuaikan berdasar kurikulum sekolah.
                    6. Pengisian KKM dapat dilakukan dengan mengunduh dan mengunggah template file excel yang sudah disiapkan pada sistem pendaftaran.
                    7. Pastikan KKM terisi semua, untuk khusus Kelas 10 yang belum ada penjurusan maka nilai dapat di 0 untuk mata kuliah bidang jurusannya
                    8. KKM yang sudah diisi harus difinalisasi. Pastikan nilai KKM sudah benar dengan klik "Cek Nilai KKM". KKM yang sudah difinalisasi tidak dapat diubah kembali.
                    9. Setelah memasukkan nilai KKM, Anda dapat mendaftarkan siswa/i sesuai jumlah kuota yang sudah dimasukkan diawal.
                    10. Pengisian siswa dapat dilakukan satu per satu dengan klik tombol "Tambah Data Per Siswa".
                    11. Harap memasukkan semua data siswa termasuk NISN yang dapat dilihat pada link yang sudah disediakan. Sekolah yang belum terdata NISN harap memasukkan nomer induk siswa sesuai sekolahnya
                    12. Nilai siswa yang sudah difinalisasi tidak dapat diubah kembali. Perubahan nilai setelah finalisasi harap mengajukan surat permohonan melalui info@span-ptkin.ac.id
                    13. Jika data sudah difinalisasi, silahkan mengunduh login siswa dan memberikan kepada siswa untuk login ke span-ptkin.ac.id

                    B. Pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN Siswa

                    Siswa yang telah didaftarkan di PDSS SPAN-PTKIN oleh pihak sekolah selanjutnya dapat melakukan login ke span-ptkin.ac.id untuk melakukan proses pendaftaran. Siswa login menggunakan ID Pendaftaran dan Password dari Sekolah.

                    Tata cara pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN oleh siswa akan diberikan secara lengkap pada artikel berikutnya. Silahkan tunggu update-nya disini.

                    Untuk informasi seperti persyaratan pendaftaran, jadwal pelaksanaan, kriteria penerimaan, daftar PTKIN se-Indonesia, tahapan seleksi, jumah pilihan PTKIN dan prodi, biaya pendaftaran, dan lain-lain dapat anda baca pada artikel berikut :

                    Silahkan Baca Juga :

                    Demikianlah informasi yang dapat admin sampaikan pada kesempatan ini tentang Pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN Sekolah. Mudah-mudahan informasi yang telah admin sampaikan tersebut dapat memberikan pencerahan untuk anda dalam melakukan proses pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN Sekolah.

                    Cukup sekian informasi dari admin dan mari kita sama-sama berdoa semoga kita semua diberikan kemudahan dalam menyelesaikan segala urusan yang dihadapi. Amin. Please share this information.